
Kembali Dibuka Putaran Balik di Jalan Karawang yang Ditutup Selama Lebaran 2025
0 menit baca
Satlantas Polres Karawang membuka kembali puluhan titik akses putaran balik arah (u-turn) di sepanjang jalan arteri Karawang yang ditutup selama sekitar dua pekan sepanjang musim mudik-balik Lebaran 2025.
Kasatlantas Polres Karawang, AKP Abdurrohman Hidayat, di Karawang, Minggu menyampaikan bahwa pengamanan arus mudik dan balik lebaran sudah tuntas.
Kegiatan pembukaan akses putaran arah di sepanjang jalan arteri Karawang di antaranya dilakukan dengan menggunakan kendaraan truk crane untuk mengangkat barrier beton yang terpasang di sejumlah titik putaran arah.
Sebelumnya penutupan puluhan u-turn dilakukan sebagai upaya mengatasi kemacetan di jalan arteri Karawang. Titik putaran arah atau u-turn itu seringkali menjadi penyebab terjadinya kemacetan di jalur mudik wilayah Karawang.
Di sepanjang jalan arteri Karawang, mulai dari wilayah Tanjungpura (perbatasan Karawang-Bekasi) hingga jalur Pantura Cikalong arah Gamon (perbatasan Karawang-Subang), terdapat 70 U-turn yang ditutup pada musim mudik-balik lebaran.
Tidak semua titik putaran arah yang ditutup. Petugas menyisakan delapan titik putaran arah yang dibuka selama musim mudik-balik lebaran di sepanjang jalan arteri Karawang. Di antaranya Bundaran Kepuh, Bundaran Charles, Bundaran Masari, Bundaran Pancawati, Bundaran Depo Pertamina, u-turn RM Niki, u-turn Casandra, dan u-turn Cikalong.(*)