Ini Tujuh Masakan Arab di Indonesia Bila Ramadhan Kerap Jadi Hidangan Bukber
0 menit baca
Saat Ramadan tiba, di Indonesia khususnya, banyak sekali beragam hidangan lezat. Tidak hanya makanan khas Nusantara, tapi hidangan khas Arab menjadi pelengkap menu berbuka puasa.(2/3/25).
Hal ini terjadi karena akulturasi budaya yang berlangsung lama membuat hidangan Arab sangat terkenal di Indonesia, terutama saat Ramadan. Menjadi hidangan favorit saat berbuka puasa, berikut adalah deretan makanan akulturasi Arab di Indonesia.
1. SAMOSA
Samosa merupakan camilan lezat berbentuk segitiga yang berisikan kentang, daging cincang, hingga sayuran. Saat Ramadan tiba, hidangan ini sering dicari oleh umat muslim sebagai camilan untuk berbuka puasa.
Menariknya, hidangan ini dimasak dengan menggunakan bumbu kari. Meskipun berbentuk kecil, camilan ini bisa membuat Anda kenyang.
2. ROTI MARYAM
Siapa yang tidak mengenal Roti Maryam? Biasanya Roti Maryam sering Anda temukan disetiap sudut stasiun kereta ini bisa menjadi menu berbuka puasa.
Namun tahukah Anda, roti yang dihidangkan dalam bentuk pipih ini berasal dari India dan Timur Tengah. Di negara asalnya, hidangan ini selalu dicocol dengan kuah kari yang menggoyang lidah.
Namun di Indonesia, hidangan ini telah menyesuaikan lidah masyarakat Indonesia. Salah satunya dengan berbagai macam varian, mulai dari original, cokelat, daging cincang, dan kacang merah.
3. MARTABAK
Tidak bisa dipungkiri jika Martabak menjadi salah satu hidangan favorit berbuka puasa di Indonesia. Menariknya, ada dua jenis Martabak yang tersebar di seluruh Indonesia, yaitu Martabak Manis dan Telur.
Martabak Telur merupakan akulturasi budaya dari Timur Tengah. Sedangkan Martabak Manis merupakan akulturasi budaya dari Cina.
Tidak salah jika Martabak selalu menjadi menu favorit berbuka puasa karena rasanya yang mengenyangkan. Ada beragam toping yang bisa Anda jumpai, mulai dari daging, jamur, cokelat, keju, dan kacang.
4. NASI MANDHI
Masakan Timur Tengah lainnya yang populer di Indonesia adalah Nasi Mandhi. Ciri khas Nasi Mandhi adalah yang memiliki rempah-rempah aromatik dengan serpihan daging kambing dan ayam.
5. NASI MINYAK
Selama Ramadan tiba, banyak umat muslim yang mencari Nasi Minyak. Nasi Minyak merupakan olahan masakan khas Timur Tengah yang dimasak oleh minyak samin dan rempah-rempah.
Sebagian besar masjid di Indonesia, banyak yang menyanyikan hidangan ini untuk berbuka puasa. Memiliki aroma yang khas, masakan ini selalu dihidangkan dengan daging atau sepotong ayam.
6. NASI KEBULI
Tahukah Anda, meskipun berasal dari Timur Tengah, banyak yang salah kaprah dengan Nasi Kebuli dan Nasi Mandhi. Padahal, keduanya sangat berbeda.
Perbedaan ini terdapat pada cara memasak Nasi Kebuli dengan menggunakan daging kambing dan susu. Nasi Kebuli kerap menjadi hidangan berbuka puasa untuk keluarga.
Hal itu dikarenakan porsi Nasi Kebuli yang banyak dan menjadi pilihan keluarga Indonesia. Sehingga hidangan ini sangat populer di Indonesia.
7. KUE ASIDAH
Kue Asidah mungkin akan terdengar awam di telinga masyarakat Pulau Jawa. Karena penjualan Kue Asidah hanya dijual di Aceh dan Maluku.
Hidangan unik ini terbuat dari tepung terigu, gula, dan rempah-rempah dengan tekstur lembut dan rasa manis. Tekstur kue ini sangat legit dan begitu mengenyangkan.(*)